Senin, 28 Februari 2011

Pengumuman Pemenang Toyota Eco Youth Program ke-6


Jakarta - SMKN 1 Banjarmasin dan SMKN 2 Semarang, Sabtu (26/02) terpilih jadi juara pertama dalam acara final Toyota Eco Youth (TEY), yang diselenggarakan di Cilandak Town Square, Jakarta Selatan.

SMKN 1 Banjarmasin dari grup A dan SMKN 2 Semarang dari grup B berhasil menyisihkan 18 SMA/SMK di seluruh Indonesia, dalam program yang diselenggarakan Toyota Indonesia bekerjasama dengan Yayasan Kirai Indonesia, dan Institut Teknologi Bandung (ITB).
SMKN 1 Banjarmasin yang telah tiga kali mengikuti program serupa mengutamakan pengolahan limbah organik dan non-organik, serta menyebarkannya ke lingkungan masyarakat sekitar sekolah.

Sedangkan,SMKN 2 Semarang yang pada tahun 2010 mendapatkan juara II, mengolah pelepah pisang menjadi kanvas, serta menjualnya ke masyarakat sekitar.

Menurut Joko Heru, salah seorang juri dari Yayasan Kirai Indonesia, kedua sekolah berhasil keluar sebagai pemenang TEY karena memenuhi seluruh kriteria penilaian, seperti menjalankan program lingkungan hidup di sekolah, memasukkan pendidikan lingkungan dalam kurikulum pembelajaran, serta menjadi sekolah percontohan di bidang lingkungan hidup.

“Kedua sekolah mampu menerapkan proyek mereka dengan baik. Perbedaannya hanyalah pada kriteria sekolah masyarakat binaan,” ujar Joko. “Untuk pemenang Grup A, sekolah yang memiliki masyarakat binaan, sedangkan Grup B belum memiliki masyarakat binaan.”

Kedua sekolah mendapatkan tropi serta uang sebesar Rp 125 juta bagi pemenang Grup A dan Rp 75 juta bagi pemenang Grup B.

Selain SMKN 1 Banjarmasin, juri juga menetapkan dua sekolah sebagai juara II dan III untuk Grup A, yakni SMAN 7 Manado dan SMKN 2 Palembang. Sedangkan dua juara lainnya dari Grup B, yaitu SMAN 21 Makassar dan SMAN 1 Depok.

Toyota Eco Youth yang mulai dilaksanakan sejak tahun 2005, merupakan penerapan komitmen Toyota Indonesia dalam pelestarian lingkungan hidup melalui upaya meningkatkan kesadaran dan peran aktif generasi muda, khususnya para pelajar SMA/SMK.

Diharapkan dengan dilaksanakan program Toyota Eco Youth, dapat menciptakan Sekolah Berwawasan Lingkungan, sehingga dapat menjadi contoh bagi masyarakat, yang ingin mengelola lingkungan lebih baik lagi.

“Kami dari Kementerian Negara Lingkungan Hidup sangat mendukung program yang dilaksanakan Toyota Indonesia,” ujar Deputi Menteri Negara Lingkungan Hidup RI Bidang Komunikasi Lingkungan dan Pemberdayaan Masyarakat Ilyas Asaad. “Kami harap untuk ke depannya akan lebih banyak sekolah yang turut serta dalam program ini, sehingga dapat menciptakan lingkungan yang lebih baik lagi.”

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More